Informasi Kuliah di Pendidikan Dokter UGM


kedokteran ugm

Informasi  kuliah di pendidikan Dokter UGM di Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada. UGM adalah Universitas Negeri terbaik di Indonesia  sebagai Perguruan Tinggi BHMN yang tidak lagi ada keringanan biaya studi dari pemerintah. namun masih banyak peluang beasiswa baik dari Pemerintah, swasta dan pihak UMG sendiri. Salah satu Jurusan kuliah yang banyak diminati dengan persaingan masuk yang ketat adalah Kedokteran UGM, selain terkenal sulit dalam persaingan masuk, juga terkenal mahal dalam hal uang masuk SPMA (Sumbangan Peningkatan Mutu Akademik)

Salah satu jurusan Pendidikan Dokter yang terbaik di Indonesia bahkan tingkat Asia adalah di Fakultas Kedokteran UGM . Hal ini menjadikan parameter bagi siswa berprestasi yang ingin melanjutkan studi di Kedokteran. Ribuan siswa setiap tahun di seluruh Indonesia yang mendaftar masuk di program studi Pendidikan Dokter UGM. Persaingan yang ketat dari siswa berprestasi dari seluruh Indonesia hingga mencapai perbandingan 1:1000 antara yang lolos seleksi dan gagal. Seleksi melalui jalur PMDK, PBS, UM, SNMPTN dan terakhir adalah SBMPTN.

Sekilas biaya masuk di Pendidikan Dokter UGM

Biaya masuk Pendidikan dokter UGM yang terkenal mahal adalah jalur PBS (Penelusuran Bakat Swadana) bisa mencapai puluhan hingga ratusan juta rupiah. Karena jalur PBS dilakukan sebelum SNMPTN dan SBMPTN sehingga saingan relatif lebih mudah. Tapi belum tentu diterima dengan uang masuk yang besar, tetap harus memenuhi standar tes ujian masuk.

Sedangkan untuk jalur SNMTN dan SBMPTN biayanya masuk adalah SPMA yang berkisar 15-50 juta saja, jadi termasuk jurusan Gizi dan kesehatan. Kemudian ditambah biaya BOP satu semester dan almamater. UGM menerapkan biaya SPMA untuk semua mahasiswa baru yang standarnya berbeda-beda dari setiap fakultas, mulai dari 0 rupiah hingga puluhan juta.

Sekali lagi uang masuk bukan menjadi patokan utama diterima di UGM, yang utama tetaplah kemampuan akademis dari hasil tes. Tidak jarang yang mengajukan SPMA 0 rupiah banyak yang diterima, sedangkan yang puluhan juta gagal. Hampir semua mahasiswa di UGM terkenal dengan akademis yang pandai-pandai, disiplin dan berprestasi. Jadi sebelum benar-benar memilih untuk kuliah di UGM pastikan anda nantinya mampu bersaing dengan orang-orang pandai di bidang akademik.

Informasi lebih lanjut di http://fk.ugm.ac.id/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

100 Gambar Motor Fiz R Keren Terlengkap

Tweak Terbaik Build.prop ngacir untuk semua ROM AOSP

List of all Redmi Note 4 MTK roms (i will upgrade weekly)

Cara Flashing Asus Zenfone 2 Laser ZE500KL Via Asus Flash Tool [RAW File]

Logo Seringai Vector Gratis