Yamaha Indonesia menyelenggarakan program berhadiah miliaran rupiah

Setelah Yamaha Motor Indonesia sukses menyelenggaran dua periode program Milyarder Yamaha yang digelar sejak Desember 2010 hingga Maret 2011 yang mampu mendongkrak penjualan motor Yamaha.  naik 20 sampai 30 persen , Yamaha melanjutkan program ini yang telah menginjak periode ketiga, April - Mei 2011.

"Program Milyarder Yamaha ini berpengaruh baik untuk meningkatkan penjualan. Kontribusinya 20 hingga 30 persen untuk peningkatan penjualan Yamaha. Pada periode pertama (Desember 2010 - Januari 2011) penjualan naik 28,9 persen sedangkan periode kedua (Februari - Maret 2011) naik 31,6 persen. Kenaikan ini membuat kami memperpanjang pelaksanaan program ini. Konsumen bisa menjadi pemenang miliarder berikutnya pada periode ketiga," jelas Eko Prabowo, Asisten General Manager Marketing Communication Yamaha Indonesia di Jakarta.




Periode pertama program Yamaha Milyarder hanya berlaku untuk pembelian Mio. Respon positif masyarakat membuat program ini dapat menjaring banyak konsumen untuk mendaftarkan diri. Seperti pada periode pertama, pendaftaran yang diverifikasi sebanyak 65.536 orang lalu disaring lagi menjadi 126 orang yang berhak ambil bagian dalam pengundian. Pada pengundian periode pertama yang dilakukan 12 Maret lalu, Ricky Saputra pemuda asal Jambi, mendapatkan berkah sebagai miliarder pertama program ini. mendapatkan hadiah utama uang senilai 1 miliar rupiah. Pemenang lainnya mendapatkan hadiah umroh untuk 25 orang dan 100 emas batangan buat 100 pemenang yang beruntung.

Sedangkan untuk periode kedua dapat menjaring 278.107 pendaftar yang telah diverifikasi. Artinya ada penambahan 212.571 pendaftar (150.130 pembeli motor automatic dan 127.977 non automatic) dibandingkan periode pertama. Hal ini dipicu karena perluasan syarat mengikuti program ini. Dari hanya pembelian Mio untuk periode pertama, diperluas menjadi pembelian semua tipe motor Yamaha (Automatic, LPM, Moped dan Sport) untuk periode kedua dan periode ketiga.

Pengundian periode kedua akan diadakan pada 14 Mei mendatang untuk 127 orang dan disiarkan secara langsung di stasiun televisi swasta SCTV pada pukul 15.30 - 17.00.
Pada periode kedua disediakan hadiah uang tunai 2 miliar rupiah untuk 2 pemenang utama, umrah untuk 25 pemenang lainnya dan 100 emas batangan buat 100 pemenang. Sedangkan pada periode ketiga disediakan hadiah uang tunai 2 miliar rupiah untuk dua pemenang utama, 100 emas batangan untuk 100 pemenang dan hadiah 3 mobil Avanza untuk 3 pemenang.

Info selengkapnya silahkan kunjungi situs yamaha motor Indonesia

Komentar

Postingan populer dari blog ini

100 Gambar Motor Fiz R Keren Terlengkap

Tweak Terbaik Build.prop ngacir untuk semua ROM AOSP

List of all Redmi Note 4 MTK roms (i will upgrade weekly)

Cara Flashing Asus Zenfone 2 Laser ZE500KL Via Asus Flash Tool [RAW File]

Logo Seringai Vector Gratis